Bagi wanita, mengalami nyeri saat PMS (Pre Menstruation Syndrome) memang sangat mengganggu bahkan menyiksa. Tak hanya nyeri saja, kram perut dan pegal-pegal di punggung juga sering dialami pada saat “kedatangan tamu” sebulan sekali ini. Namun,
kebanyakan dari kaum wanita kurang peka dengan rasa nyeri yang sudah seharusnya diatasi bukannya didiamkan saja.
Nah, agar rasa nyeri saat PMS atau menstruasimu bisa teratasi dengan segera, Hipwee akan membagikan beberapa gerakan simpel pereda rasa nyeri yang bisa membuat PMS dan menstruasimu berubah menjadi happy.
1. Pose downward facing dog dari Yoga mampu meredakan nyeri haid serta insomnia akutmu. Cukup angkat badanmu dalam posisi semi telungkup
Gerakan rutin dan simpel yang biasa dilakukan dalam yoga ini biasa disebut dengandownward-facing dog. Mempraktikkannya pun tak sulit, cukup mulai dengan posisi tengkurap, angkat tubuh perlahan, atur nafas, luruskan kaki, tangan dan tubuh bagian belakang serta lakukanlah gerakan menarik supaya otot-otot yang kaku dapat tertarik demi nyeri yang berangsur hilang.
Dengan melakukannya rutin selama 30 detik saat menstruasi, nyeri-nyeri menyakitkan terutama pada bagian punggung akan reda secara perlahan. Sssst, gerakan ini juga bisa meredakan insomnia atau sakit kepala akutmu, lho.
2. Meluruskan kaki dan meregangkan punggung juga ampuh mengobati nyeri. Lakukan rutin dengan alas yang nyaman.
Untuk gerakan yang satu ini, mungkin sudah tak asing lagi bagi kalian karena sudah menjadi bagian dari gerakan pemanasan saat olah raga di sekolah. Namun, kendala paling umum adalah sulitnya meluruskan serta menyentuh jari kaki yang memang terasa sakit jika dipaksakan.
Tapi tak usah kuatir, dengan menyiapkan alas yang nyaman, kamu bisa praktikkan perlahan serta mengatur nafas panjang yang dilanjutkan dengan meluruskan kaki agar tak terjadi cidera. Lalu, tekuk satu kaki, tahan selama 10-20 detik hingga bibir menyentuh lutut dan jari tangan menyentuh tumit.
3. Tak hanya meredakan rasa nyeri, gerakan jongkok mampu melancarkan pernafasan serta menstimulasi organ-organ pada rongga di tubuhmu.
Dalam yoga, gerakan ini juga biasa dipakai pada pose duduk saat yoga berlangsung. Meski agak sulit, kamu bisa membiasakan diri dengan gerakan jongkok biasa dan dilanjutkan dengan memutar bagian tubuh atas serta tangan yang berada di punggung. Tarik perlahan seperti saat kamu ‘ngulet’ supaya lebih terasa manfaatnya. Dengan memutar bagian tubuh atas ini, rongga dadamu akan lapang dan secara otomatis melancarkan pernafasanmu.
4. Tanpa perlu beranjak dari kasur, gerakan mengangkat satu kaki ini bisa melenturkan bagian tumit hingga paha atasmu.
Karena sebagian besar nyeri haid itu disebabkan oleh otot-otot paha, punggung dan kaki yang kaku, gerakan yang satu ini akan menyelamatkanmu. Ini langkah mudahnya :
- Ambil posisi terlentang senyaman mungkin
- Angkat satu kaki, sentuh jari kaki
- Angkat kepalamu perlahan, mulailah melenturkan seluruh bagian tubuh terutama kaki dan punggung
- Tahan selama 1 menit dan ulangi dengan kaki satunya.
Kalau sudah lentur, dijamin deh nyeri haidmu akan berkurang.
5. Pose setengah kayang tak selamanya menyakitkan. Meski sedikit sulit, mempraktikkannya sebentar bisa mengusir rasa nyeri yang mengganggu.
Gerakan yang biasa disebut dengan setengah kayang ini memang agak sulit untuk dipraktikkan. Selain susah menyeimbangkan tubuh, mendongakkan kepala juga kadang menyakitkan buat sebagian orang. Tapi nggak apa-apa selama kamu tetap berhati-hati, kok. Mulailah dengan menekuk kedua kaki dan luruskan tubuhmu, lalu perlahan jatuhkan tubuhmu dengan posisi kepala mendongak serta tangan yang menyentuh tumit. Tahan pose ini selama 30-60 detik supaya lebih terasa manfaatnya.
PS : jika dilakukan dengan benar dan rutin, gerakan ini akan menghilangkan rasa nyeri saat haid karena fokus pada otot-otot yang biasanya kaku saat datang bulan.
6. Gerakan ringan yang paling mudah dan bisa kamu lakukan di manapun adalah, memijat perlahan perut bagian bawah secara perlahan.
Salah satu cara meredakan nyeri haid yang satu ini memang takkan banyak menyita waktumu. Cukup gunakan tangan dan jari-jarimu untuk memijat perut, terutama bagian bawah pusar yang biasanya menjadi pusat sirkulasi saat haid berlangsung. Pijatlah perlahan dengan gerakan memutar dari atas ke bawah, lakukan berulang-ulang sesuai kemampuanmu. Jika diperlukan, kamu bisa memakai minyak atau lotionsupaya lebih mudah memijatnya.
7. Berbaring sambil meletakkan bantal di bawah lutut juga tak kalah praktisnya. Sambil bersantai pun kamu bisa meredakan nyeri haid yang menyiksa.
Tidak ada salahnya kamu memanfaatkan waktu santai yang berharga dengan melakukan gerakan mudah ini. Cukup siapkan 1-2 bantal empuk, lalu letakkan di bawah lutut pada posisi berbaringmu. Tahan 30-60 detik sambil mengatur nafas agar sirkulasi oksigen dalam tubuhmu menjadi bagus dan seimbang. Tuh, sambil tiduran aja bisa bikin nyeri haid kabur!
Dengan melakukan semua gerakan di atas secara rutin, yakin deh kalau nyeri PMS atau haidmu akan segera teratasi. Good luck!
0 Response to "8 Gerakan Simpel Ini Ampuh Mengurangi Nyeri PMS-mu. Bye-bye Kram Perut!"
Post a Comment